Bagi para orang tua penggemar balap yang ingin memberikan kesempatan buah hatinya merasakan jadi pebalap, produk motor mini dari Zhidan Motor bisa jadi pilihan. Motor kecil ini hadir dengan beragam model seperti Mini GP, ATV, Skutik dan trail yang dapat dipilih para orang tua dan buah hati.
“Kebanyakan orang tua yang ingin anaknya jadi pebalap dan menumbuhkan jiwa kompetisi dengan mengikutkan balap Mini GP, biasanya membeli produk ini.Tentu semua dalam pengawasan orang tua,” ucap Abi dari Zhidan Motor di ajang Otobursa Tumplek Blek, Parkir Timur Senayan, Sabtu, 28 Mei 2016.
Model Mini GP yang banyak dipilih karena bentuknya mirip dengan motor yang digunakan pebalap idola di ajang Moto GP. Motor ini menggunakan mesin bensin dua tak 50 cc. Kecepatannya dapat mencapai 50 kpj dan langsung dapat digunakan oleh anak usia 4 sampai 7 tahun.
“Syaratnya sudah bisa bersepeda dulu. Model Mini GP ini dibanderol Rp 3 juta. Selain modelnya yang seperti motor Moto GP, model ini dipilih karena mampu mengangkat beban hingga 90 kg sehingga bisa digunakan orang tua yang ingin ikut mencoba,” ucap Abi.
Selain model Mini GP terdapat juga jenis motor trail yang dibanderol dengan harga mulai Rp 3,5 juta. Jenis mesinnya dapat dipilih 2 tak atau 4 tak tergantung pilihan. Selain itu ada modelSkutik dan ATV dengan harga Rp 4 jutaan.
Zhidan Motor tidak memberikan garansi pada produk yang mereka jual namun mereka menjamin ketersediaan spare part dan juga layanan bengkel untuk sepeda motor mini ini.
Harga Motor Mini Polini Terkini 2016
Polini dikenal sebagai komponen racing Piaggio Vespa di Indonesia. Jangan salah, Polini juga ternyata memproduksi pocket bike alias sepeda motor mini sejak 1992 di negara asalnya, Italia.
Bagi Anda yang tertarik memboyong mini bike atau sepeda motor mini merek Polini harus ekstra cepat. Sebab, Scooter Victory Inter Part (Scooter VIP) selaku distributor tunggal Polini di Indonesia hanya menjualnya hanya dalam jumlah terbatas. Pertama adalah tipe 910 Carena S Air dibanderol Rp 43.600.000 dan kedua H2O dengan Radiator Coolant yang dijual Rp 47.880.000.
Spesifikasi Motor Mini Polini
Bagi yang penasaran dengan motor mini Polini. Berikut data spesifikasinya:
Polini 910 Carena S Air
Sepeda motor mini ini memiliki mesin Polini Reverse 2 langkah dengan silinder tunggal, pendingin udara dan berkapasitas 36,69 cc. Rangkanya terbuat dari alumunium dan memiliki ukuran ban depan 90/65-6,5, belakang 110/50-6,5 serta rem cakram depan 122 mm dan belakang 122 mm.
Motor mini ini memiliki panjang hanya 945 mm, lebar 240 mm dan tinggi 385 mm. Bahan bakarnya menggunakan bensin tanpa timbal dan campuran oli sintetis 2 persen dan memiliki kapasitas tangki 1,8 liter.
Polini 910 S H20, Water Cooler
Mesinnya sama yakni Polini Reverse, 2 langkah dan silinder tunggal, berpendingin udara dan mendapatkan sistem pengapian elektronik dengan discharge induktif. Rangkanya terbuat dari alumunium campuran yang kuat.
Sistem pengeremannya menggunakan cakram berukuran 122 mm untuk depan dan belakang. Ban depan 90/65-6,5 dan belakang 110/50-6,5. Panjangnya juga sama yakni 945 mm, lebar 240 mm dan tinggi jok 400 mm atau sedikit lebih tinggi.
Bahan bakarnya menggunakan bensin tanpa timbal dan campuran oli sintetis 2 persen dan memiliki kapasitas tangki juga 1,8 liter.
Sumber: Otomania.com
Sekian update informasi kali ini seputar Harga Lengkap Motor Mini Terbaru 2016. Semoga bermanfaat untuk anda semua yang sedang ingin membeli motor mini keren untuk anak tercinta. Salam.