galerimotormodifikasi.blogspot.com - Custom modifikasi baik ringan maupun ekstrem pada saat ini yang lagi digandrungi yaitu motor matik dan sport. Tapi kali ini giliran garapan DJ Custom yang lakukan ubahan pada bebek Kawasaki. Kawasaki Athlete yang tergolong langka ini mengalami modifikasi.
Motor bebek sport harga 15 Jutaan OTR berkapasitas 125cc ini sempat dihentikan produksinya sejak awal 2013 lalu. Namun dengan dibukanya pabrik Kawasaki di Cibitung pada awal Januari 2014, produksi motor-motor bebek yang semula direncanakan akan berhenti produksi, kini kembali dilanjutkan. Kawasaki Athlete sendiri sudah tampil lebih sporty dan elegan dengan fuel tank di depan ini bahkan banyak yang menyebut menyerupai Belalang Tempur milik Satria Baja Hitam. Lantas seperti apa jadinya kalo Kawasaki Athlete di modif fairing?
"Kawasaki Athlete di modifikasi kan jarang. Selain itu ingin tampil beda dan unik aja," buka Anton sang pemilik. Dia percayakan langsung pada DJ Custom yang digawangi Deddy Dermawanto.
"Dari modifikasi bodi fiber motor ini juga jadi banyak pesanan untuk fairing Athlete," terang Deddy. Sang modifikator butuh waktu sampai empat bulan buat bikin bodfi fiber khusus ini.
Kendalanya pasti ingin hasil yang sangat presisi. "Iya, dimensi bodi Athlete yang lebih kecil harus tampak sempurna juga dengan bodi barunya," terangnya. Wajar saja, sebelumnya Deddy lebih banyak orderan motor batangan daripada motor bebek.
Soal desain, antara modifikator dan pemilik motor lebih nyaman berkompromi supaya mendapatkan sinergi inspirasi keduanya berjalan apik. Makanya mulai dari bodi depan sampai belakang bahkan sampai rear hugher juga asli bikinan DJ Custom.
Berikut Koleksi Gambar Modif Motor Kawasaki Athlete:
Footstep underbone
Jok custom
Sumber Images: Motor.sportku.com
Data modifikasi Ban depan : IRC 70/90-17
Ban belakang : IRC 80/9-17
Stang : PSM
Footstep :NUI
DJ CustomJl Raya Jati Kramat No.88, Pondok Gede, Bekasi
HP : 0857-1150-5000